loading...

Olahraga pagi akan menjadikan tubuh segar dan sehat.
Sarapan, juga akan memberikan energi sehingga seseorang dapat beraktifitas
dengan baik. Dari kedua hal diatas, manakah yang perlu dilakukan terlebih
dahulu?
Beberapa studi menganjurkan untuk sarapan terlebih dahulu
sebelum melakukan olahraga. Dengan demikian, tubuh akan memiliki energi yang
cukup untuk berolahraga dengan baik.
Internasional Journal of Sport Nutrition and
Eercise Metabolism mempublikasikan sebuah hasil studi yang
menjelaskan tentang makanan asin yang dimakan sebelum olahraga akan mencegah
dihedrasi saat olahraga. Sebab, makanan asin akan menyumbang elektrolit yang
sangat dibutuhkan saat tubuh mengeluarkan banyak cairan.
Selain itu, tubuh juga memerlukan asupan air yang cukup
ketika berolahraga sehingga terhindar dari dehedrasi. Hal ini perlu dilakukan,
karena dehidrasi saat berolahraga menimbulkan rasa cepat lelah, kram perut,
bahkan gangguan pada fungsi organ.
Sebuah studi yang dilakukan di Inggris dengan melibatkan 12
pria menyimpulkan bahwa olahraga dan sarapan perlu dilakukan setiap pagi karena
dapat membantu memperbaiki mood dan ingatan.
Tentu, sarapan itu sekedarnya saja. Sebab jika berlebihan,
juga akan menggaggu efektifitas olahraga. Bahkan, olahraga ringan, tidak mesti
harus sarapan terlebih dahulu!
Sumber; kompashealth. ilustrasi gambar: asalah.blogspot.com
loading...
luar biasa
BalasHapusiya dong sarapan dulu kan supaya ada tenaga
BalasHapus