loading...
Wanita sebagai istri pada saat ini memang punya peran lebih. Bagi seorang wanita yang bekerja diluar rumah, ia memang harus memiliki nafas yang mungkin lebih panjang dalam membagi waktu antara pekerjaannya dan keluarganya, yang sama-sama harus memerlukan perhatian yang seimbang. Adapula wanita yang mendedikasikan kehidupannya untuk keluarganya dirumah, ikhlas untuk ‘bekerja’ hanya didalam rumah, dan karena itu adalah pilihannya.
Pahala Melimpah bagi Muslimah yang Menjaga Rumahnya |
Sebagaimana wanita yang ikut berperan serta dalam mencari penghasilan tambahan untuk membantu memenuhi kebutuhan keluarganya, yang dibalas dengan pahala disisi Allah, lalu bagaimana dengan wanita yang hanya ‘diam’ didalam rumah dan ‘bekerja’ diseputar rumahnya,. Adakah Pahala Melimpah bagi Muslimah yang Menjaga Rumahnya?
Meski wanita boleh bekerja diluar rumah adengan syarat tertentu dan sesuai dengan syar’i, ternyata keputusan wanita untuk tetap tinggal didalam rumahnya, bukan keputusan salah, karena hal ini sesuai dengan firman Allah SWT: “Tetaplah kalian tinggal di dalam rumah-rumah kalian dan janganlah bertabarruj (berpenampilan) sebagaimana penampilannya orang-orang jahiliyah yang pertama.” (QS : Al Ahzab: 33)
Meski wanita boleh bekerja diluar rumah adengan syarat tertentu dan sesuai dengan syar’i, ternyata keputusan wanita untuk tetap tinggal didalam rumahnya, bukan keputusan salah, karena hal ini sesuai dengan firman Allah SWT: “Tetaplah kalian tinggal di dalam rumah-rumah kalian dan janganlah bertabarruj (berpenampilan) sebagaimana penampilannya orang-orang jahiliyah yang pertama.” (QS : Al Ahzab: 33)
Wanita mempunyai tugas utama dalam mendidik anak-anaknya, dalam perkembangan kejiwaan, kreativitasnya juga akhlak anak dan berbagai pengetahuan dasar sampai tinggi sesuai dengan tingkat pengetahuan wanita. karena pada dasarnya ibu itu merupakan madrasah awal dan utama pada anak-anak mereka.mendidik mereka menjadi pribadi yang sholeh yang akhirnya akan menjadi pemimpin adalah merupakan upaya mendulang banyak pahala bagi wanita.
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar Pahala Melimpah bagi Muslimah yang Menjaga Rumahnya yakni:
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar Pahala Melimpah bagi Muslimah yang Menjaga Rumahnya yakni:
Ikhlas menjadi ibu rumahtangga.
Seorang wanita yang mengerti tanggungjawabnya sebagai seorang istri yang berkewajiban untuk menjaga dan mendidik anak-anak dan keluarga, disisi Allah adalah pahala yang banyak. Karena memang pada dasarnya semuanya akan dimintai pertanggungjawaban.“Setiap kalian adalah pemimpin dan setiap kalian akan dimintai pertanggung jawaban dari apa yang dipimpinnya. Seorang Imam (pimpinan) adalah pemimpin dan ia akan dimintai pertanggung jawaban dari apa yang dipimpinnya. Seorang laki-laki adalah pemimpin di keluarganya dan ia akan dimintai pertanggung jawaban atas apa yang dipimpinnya. Seorang wanita adalah pemimpin di rumah suaminya, dan ia akan dimintai pertanggung jawaban atas apa yang dipimpinnya. Seorang khadim (pembantu) adalah pemimpin pada harta tuannya (majikannya), dan ia bertanggung jawab atas apa yang dipimpinnya.” (Bukhari dan Muslim).
Ketaatan wanita pada suami, surga untuknya.
Hal yang sebenarnya menjadi kewajiban, namun sudah dihitung sebagai pahala adalah taat pada suami. Seorang wanita bertanya pada Rasulullah untuk suatu urusan. Beliau bertanya:
“Apakah kamu punya suami? Wanita itu menjawab,”Ya”. Rasulullah berkata,”Perhatikan di mana posisimu terhadap suami. Sebab pada suami itu ada surgamu dan nerakamu.” (HR. Ahmad).
Hanya dengan taat pada suami, dan memeperlakukan suami dengan penuh hormat, menghargai dan menyenangkan saja sudah berbuah pahala.
Shalat, puasa, dan menjaga kemaluannya, mendapat pahala dan surga
Seorang istri yang tinggal dirumah, dan mengerjakan juga mengurus rumah dengan baik, juga beribadah yang benar, seperti shalat, puasa, menjaga dirinya juga taat pada suami, maka mendapat JannahNya lewat pintu yang ia suka!
Dari Abu Hurairah RA., Rasulullah bersabda, “Jika seorang wanita melaksanakan shalat lima waktunya, melaksanakan shaum pada bulannya, menjaga kemaluannya, dan mentaati suaminya, maka ia akan masuk surga dari pintu mana saja ia kehendaki.” (HR Ibnu Hibban dalam Shahihnya).
Banyak berzikir, Istighfar dan mengucapkan kalimat thayibah
Jika mengerjakan pekerjaan di dalam rumah, sebaiknya jangan diam saja, hiasi dalam hati untuk melafazkan dzikir, Istighfar dan mengucapkan kalimat thayibah, karena selain menjadikan hati tenang, juga bisa meraup pahala.
Banyak membaca atau mendengarkan tausiyah lewat banyak media
Membaca itu jendela ilmu, entah membaca Al Qur’an membaca buku-buku pengetahuan, buku agama juga mendengar tausiyah dari televise, radio atau lewat youtube dan lains ebagainya akan menambah wawasan agama dan juga berpahala.
Beberapa hal ini sebaiknya akan membahagiakan para wanita yang hanya dirumah saja, karena sebenarnya istri bisa mendapatkan Pahala Melimpah bagi Muslimah yang Menjaga Rumahnya, semoga manfaat.
loading...