Hapus Jejak Mantan, Biar Hati Tenang

loading...
SerUnique.com - Sahabatku semua, Jumpa lagi dengan artikel terbaru di blog Unik dan Aneh. Berita yang sangat aktual, seru, unik dan aneh akan dipaparkan pada anda. Silahkan simak info tentang ( Judul ) Semoga bermanfaat dan anda terhibur sekali. Simak ya... Jangan lupa Follow Twitter admin di @Share_Doang Google Plus +Mukti Effendi  dan Facebook Fans di SeruniqueCom

Hapus Jejak Mantan, Biar Hati Tenang

http://cdn.klimg.com/vemale.com/headline/650x325/2016/07/hapus-jejak-mantan-biar-hati-tenang.jpg
Vemale.com - Saat ini semua orang memiliki akun media sosial. Tentu sebagai generasi z, memiliki akun media sosial adalah kewajiban. Sayangnya hal ini menjadi hal menyulitkan saat patah hati melanda. Akses untuk stalking ke mantan pun terbuka lebar. Kamu dengan leluasa mengetahui semua aktivitas mantan. Hmm, bukannya malah sembuh stalking akun media sosial mantan ibaratnya menabur garam di atas luka. Perih.
Ladies, berikut adalah beberapa alasan mengapa kamu harus segera menghapus akun media sosial mantan dari akun kamu. Check this out!

·         Agar Tidak Kepikiran Dia

Jika kamu dan mantan masih berteman di akun media sosial, suka atau tidak suka kamu pasti melihat perkembangan si mantan. Salah-salah melihat si mantan move on duluan, yang ada makin sakit hati. Jadi lebih baik tidak perlu berteman lagi di media sosial bersama mantan.

·         Tidak Perlu Khawatir

Kamu tentu pernah merasa galau saat akan mengunggah satu hal di akun media sosial karena merasa menghargai perasaan orang lain terutama mantan. Nah, saat kamu tidak lagi berteman dengan mantan di akun sosial media maka tidak ada lagi rasa khawatir karena menyakiti perasaannya.

·         Menjaga Perasaan yang 'Baru'

Suka atau tidak suka perasaan wanita lebih sensitif, apalagi jika berhubungan dengan mantan. Tentu kamu tidak ingin menimbulkan drama baru karena masih berteman dengan mantan, sementara dia sudah memiliki pasangan yang baru. Tentu sesama wanita kamu mengerti perasaan pasangannya bukan?

·         Mencegah Luka Lama

Alih-alih berharap balikan, lebih baik hindari tetap berteman dengan mantan di sosial media. hal ini menghindari luka lama kembali tergores. Daripada sakit hati karena hal yang sama, bukankah lebih baik kamu menghindarinya?

Ladies, masa lalu biarkan menjadi masa lalu. Tidak perlu memaksakan sesuatu yang telah berakhir kembali seperti semula. Bukankah kamu lebih baik berhenti untuk keras kepala untuk beberapa hal, seperti berhenti berharap mantan mengajak balikan salah satunya.
loading...