loading...
SerUnique.com - Sahabatku semua, Jumpa lagi dengan artikel terbaru di blog Unik dan Aneh. Berita yang sangat aktual, seru, unik dan aneh akan dipaparkan pada anda. Silahkan simak info tentang 7 Hotel Paling Murah Di Dunia Semoga bermanfaat dan anda terhibur sekali. Simak ya... Jangan lupa Follow Twitter admin di @Share_Doang Google Plus +Mukti Effendi dan Facebook Fans di SeruniqueCom
7 Hotel Paling Murah Di Dunia
10 Hotel Paling Murah Di Dunia - Kondisi hotel paling murah, seringkali membuat wisatawan tidak nyaman. Namun tidak dengan 10 Hotel Paling Murah berikut ini. Hotel-hotel paling murah ini justru sadar penampilan. Bahkan menjadi hotel paling murah dan paling stylish di dunia. Keren!
Sekarang wisatawan tidak perlu ragu lagi untuk bermalam di hotel paling murah karena Sudah banyak hotel paling murah yang menawarkan kenyamanan dengan desain yang tak kalah dari hotel berbintang.
1. Kex Hostel, Islandia
Tak ada yang menyangka, kalau hostel yang berlokasi di Reykjavik ini
adalah bekas pabrik biskuit. Bahkan Kex Hostel memiliki fasilitas bar,
gym dan furnitur yang terbuat dari bahan daur ulang.
2. Circus Berlin, Jerman
Hostel Circus Berlin, identik dengan kaum backpacker. Akan tetapi,
Circus Berlin punya fasilitas dan penampilan yang lebih baik sebagai hotel paling murah.
Hostel ini memiliki satu bar bernama Goldmans, kafe, pusat kebugaran
yang tidak terlalu besar dan penyewaan sepeda. Bahkan kamarnya yang
nyaman, dilengkapi dengan perabotan standar dan modern.
3. Mosaic House, Ceko
Hostel Mosaic House di Praha, Ceko menawarkan akomodasi bintang 4, untuk
berbagai kamar. Dengan standar per kamar untuk dua orang, termasuk
kamar double dan balkon dengan view kota yang indah.
Terlebih lagi, dengan tambahan iPod dock di kamar dan shower. Untuk
kamar tipe classic double per malamnya dipatok dengan harga 50
Poundsterling (Rp 734 ribu).
4. Matchbox Singapore, Singapura
Hotel paling murah yang berlokasi di Chinatown, Singapura
ini benar-benar memiliki penampilan yang stylish. Kamar di sini memiliki
kasur kasur refleksi dan iPod dock. Bahkan hostel ini memiliki, lounge,
Wifi, pilihan film, perlengkapan mandi gratis, sampai mesin pemijat
punggung dan kaki.
Kalau Anda bangun siang tidak perlu khawatir tak dapat sarapan. Karena
Matchbox Singapore menyediakan sarapan sepanjang hari. Untuk tidur di
hostel dengan fasilitasnya yang bagus ini, wisatawan hanya perlu
membayar sekitar 45 Pundsterling (Rp 660 ribu) untuk kamar double.
5. Z Bra Hostel, Brasil
Hotel paling murah yang terletak di Rio de Janeiro ini
mempunyai kamar tidur ber-AC dengan harga 98 Poundsterling (Rp 1,4 juta)
per malam. Tak hanya AC, hostel ini juga menyediakan televisi LCD,
Wifi, terminal untuk mengecas perangkat elektronik. Pelayanan di hotel paling murah ini juga meliputi penyewaan net dan bola voli pantai.
6. Plus, Italia
Ada tiga Hostel Plus di Eropa, salah satunya berlokasi di Florence. Kerennya, hotel paling murah
ini memiliki dua kolam renang, indoor dan outdoor, sauna, kamar mandi
ala Turki, sauna, ruang uap, ruang fitnes, dan teras di atap hostel
untuk berjemur.
7. Hostel Deco, Polandia
Hostel di Krakow ini sebanarnya adalah hasil renovasi dari sebuah rumah
pada tahun 1930. Dalam kamar tidurnya sudah termasuk kamar mandi, dengan
desain karpet seperti balok kayu yang cantik.
Selain itu, hotel paling murah ini juga menyediakan taman
lengkap dengan perlengkapan barbekyu dan lantai yang terbuat dari kayu
asli. Wisatawan yang memakai sepatu hak tinggi, tidak boleh berjalan di
bagian tersebut.
loading...