Mengetahui Sifat Manusia Melalui Tulisan Tangannya

loading...

Tulisan tangan dapat menunjukkan tentang 5.000 sifat dari penulisnya, begitulah hasil penelitian yang telah dilakukan oleh National Pen Company di Amerika Serikat. Dalam penelitian itu, cara memisahkan tiap huruf, cara membuat tanda tangan, dan cara menghubungkan huruf ‘o’ dan ‘s’ dengan huruf lainnya. Selain itu, tulisan tangan juga bisa dijadikan sebgai media untuk mengetahui tekanan dara dan besaran yang dimiliki oleh penulisnya. Ini dia:

Orang yang tulisan tangannya kecil, menunjukkan bahwa penulisnya pemalu, rajin dan teliti. Sedangkan ukuran tulisan tangan sedang saja, menunjukkan bahwa penulisnya mudah beradaptasi dan tulisan tangan yang besar menunjukkan kalau penulisnya supel dan suka cari perhatian.

Orang yang cara menulis tulisan menggunakan spasi yang lebih jauh cenderung bebas dan suka berada dalam keramaian. Sedangkan penulis tangan yang spasinya rapat, menunjukkan tidak suka bergaul dan membosankan.

Tulisan tangan yang miring ke kanan, menunjukkan penulisnya menyukai pengalaman baru dan bertemu dengan orang-orang baru. Tulisan miring ke kiri, mengartikan penulisnya sebgai orang yang suka menyendiri, sedangkan tulisan tegak lurus menunjukkan penulisnya logis dan praktis.

Jika seseorang suka menulis i dengan titik jauh diatas, bisa diartikan, penulisnya memiliki imajinasi yang tinggi. Jika terlalu jauh, bermakna terorganisir dan memiliki empati. Penulis yang membubuhkan titik pada huruf i dengan bentuk lingkara merupakan bukti bahwa penulisnya kekanak-kanakan dan yang suka menulis i dengan titik condong ke kiri itu artinya, penulisnya suka menunda-nunda.


Sumber: Arenamuda45.com
loading...

1 Response to "Mengetahui Sifat Manusia Melalui Tulisan Tangannya"

Silahkan anda berkomentar dan juga memberikan kritik untuk perbaikan blog ini. Maaf, Komentar yang tidak berhungungan dengan artikel atau hanya pengen beriklan, akan dihapus. Komentar langsung tayang.