loading...
Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menilai Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) telah melecehkan lembaga negara.
Pelecehan terhadap lambang negara itu dimaksud ketika Ahok menyebut Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) ngaco terkait hasil audit investigasi RS Sumber Waras.
"Ahok sebut BPK ngaco itu pelecehan terhadap lembaga negara," kata Dasco, Jumat (15/4/2016).
Menurutnya, jika memang Ahok tidak menerima hasil audit investigasi soal RS Sumber Waras, maka setidaknya Ahok bermain secara dewasa jangan malah perang opini asal tuding yang tidak menyelesaikan persoalan.
"Laporkan saja ke polisi kalau tidak suka, pidanain kalau tidak suka. Jangan nantang debat, adu panco, berantem, tidak jelas," ujarnya.
Dasco juga mengingatkan kepada BPK agar tidak menanggapi kicauan tantangan Ahok secara berlebihan. Karena, BPK merupakan institusi negara yang semestinya menyesuaikan sebagai aparat negara, bukan malah seperti preman yang kembali menantang Ahok di Bundaran Hotel Indonesia (HI).
"Kalau memang sudah mengeluarkan audit investigasi kemudian Ahok menggugat, ya hadapi. Tapi kalau tidak ya lawanlah persepsi BPK 'ngaco' dengan penjabaran ilmiah dan profesional," tandasnya.
sumber: inilah.com
loading...